Walikota Palu Siap Hadir di TAWAB V dan Mubes PB IKIB

45
BERSAHABAT : Walikota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan panitia TAWAB V dan Mubes PB IKIB 2025.(FOTO/IMRAN YUSUF/KABAR68)

PALU-Panitia Temu Akrab Warga Buol (TAWAB) V dan Musyawarah Besar (Mubes) Pengurus Besar-Ikatan Keluarga Indonesia Buol (PB.IKIB) memastikan acara lima tahunan edisi kali ini, hari H Mubes, Sabtu 19 April 2025 akan dihadiri Walikota Palu H. Hadianto Rasyid, SE.

“Iya, benar, Walikota Palu bapak Haji Hadianto Rasyid akan memenuhi undangan panitia TAWAB V dan Mubes PB. IKIB. Insya Allah, beliau akan hadir langsung pada hari H pelaksanaan acara ini pada hari Sabtu 19 April 2025. Kesediaan itu beliau ucapkan saat kami mengundang secara resmi di rumah jabatan (Rujab) Walikota hari Rabu kemarin, 15 April 2025, “ kata Ketua Panitia TAWAB V dan Mubes PB. IKIB, Dr. H. Jamaludin Sakung, kemarin.

Saat bersilaturahmi di rujab Walikota dan mengantar undangan, Ketua Panitia didampingi Sekretaris Panitia Jalil Gugere, Wahid Tarim, Moh. Jafar Pou, Dr. Muh. Rizal Madul, dan Imran Yusuf.

Pada kesempatan itu, Walikota dua periode ini, menanyakan kabar dari keluarga besar PB. IKIB dan orang Buol di Kota Palu. “ Apa kabar bapak-bapak. Saya senang sekali dikunjungi leee, “ ucap Walikota Palu, yang juga Ketua DPW Partai Hanura Sulawesi Tengah ini.

“Siap. Saya Insya Allah hadir, “ tegas Hadianto.

Walikota tidak dapat menutupi keceriaannya, dan sangat berterima kasih atas kontribusi warga Buol yang menjadi warga Kota Palu selama ini. “Orang Buol semuanya orang baik. Pintar dan cerdas-cerdas leee. Saya sangat berterima kasih, “ pungkasnya.(abd)

Tinggalkan Komentar